Oleh: Inne Utomo
Menggunakan dan merawat popok kain modern (cloth diaper, clodi) ibarat pepatah 'alah bisa karena biasa'. Awalnya ada yang merasa, "ribet, deh!". Kalau tidak mengerti betul, ada juga yang merasa, "mau praktis kok malah repot, sih? Cape, deeeh!". Meski demikian, ibu-ibu pengguna popok kain modern kini semakin banyak. Sebab, kerepotan yang terasa berat di awal, sebenarnya adalah pekerjaan harian biasa yang mudah dikerjakan. Karena belum terbiasa maka rasanya sulit sekali. Setelah terbiasa, secara otomatis Ibu atau asisten di rumah akan jauh lebih mudah mengerjakannya.
Popok kain modern ada banyak jenisnya. Antara lain fitted diaper, prefold diaper,pocket system,All in Two (AI2), All in One (AIO) dan cover system*. Tetapi pada intinya, cara perawatannya sama: tidak perlu direndam lama, dicuci dengan sedikit deterjen dan dibilas sampai hilang busanya.
Perbedaan dari macam-macam jenis tersebut diatas, biasanya mempengaruhi cepat-lambatnya waktu pengeringan.
Nah, berikut ini detail cara pencucian dengan pilihan cuci dengan tangan dan dengan mesin cuci. Umumnya, dengan cara berikut ini, popok tidak akan beraroma khas amonia setelah kering.
Happy cloth diapering!
*****
Mencuci dengan Tangan
- Jika si kecil buang air besar, buang kotoran ke dalam kloset, siram untuk menghilangkan sisa kotoran yang menempel
- Jika belum sempat mencuci selama 2 - 3 hari, sebelum ditaruh di ember, kucek sebentar di bawah air mengalir untuk membuang sisa ompol
- Kumpulkan popok kotor di ember kering (dry pail)
- Saat hendak mencuci, siapkan ember berisi air dan gunakan 1/4 takaran deterjen tanpa pemutih, pewangi dan pelembut, dan hindari deterjen dengan kandungan enzim pengangkat kotoran. Rendam sebentar, sekitar 15 - 30 menit
- Kucek popok, tidak perlu sekuat tenaga saat mengucek dan memeras. Simpanlah energi dan tenaga dalam Ibu-ibu untuk bermain bersama si kecil saja.
- Bilas 2 atau 3 kali sampai busa hilang. Kalau ada bau ompol membandel, bilas di bawah air mengalir.
- Peras popok secukupnya, jemur dengan inner menghadap matahari
- Setelah kering, lipat dan simpan di lemari pakaian si kecil.
Mencuci dengan Mesin Cuci
Sharing dari Anna:
"Untuk pencucian sehari-hari, aku menggunakan mesin cuci semi-automatic dua tabung. Cara pencucian aku biasanya seperti ini:
- Bekas pup dikucek sampai bersih, jadikan satu dengan popok kotor lainnya
- Bilas popok kotor bekas ompol dengan air biasa tanpa deterjen sebanyak dua kali
- Bilas dua kali tanpa deterjen
- Baru dicuci bersama baju Seno lainnya
- Cuci selama enam menit dengan deterjen 1/4 takaran dari yang dianjurkan
- Bilas 2 - 3 kali hingga busa tidak ada atau hanya sedikit
- Keringkan dengan spin selama 2 - 3 menit
Tentunya banyaknya air, deterjen, lamanya cuci dan bilas juga disesuaikan dengan banyaknya popok kotor yah. Biasanya aku nyuci seperti ini utk 2 - 3 set popok modern.Oh ya, ada juga yangmenyarankan nyuci popok modern jangan dicampur pakaian biasa, tapi aku campur untuk menghemat air, listrik, waktu dan tenaga :D
Selain itu kalo mau merendam popok di air deterjen jangan lama-lama, mungkin sekitar lima menitaja. Sebaiknya sih ikuti saran pencucian yang biasanya tertera pada label masing-masing merk popok. Ada yang mengklaim 'wash at any temperature'seperti Blueberry Minky, ada juga yang menyarankan cuci dengan air panas di suhu 40 - 60° C, ada juga yang outer-nya sama sekali tidak boleh kena air panas seperti merkCoolababy. Bila masih terdapat noda pup setelah dicuci, biarkan saja dulu, jemur di bawah terik matahari, noda akan memudar. Kalaupun masih ada biasanya akan hilang pada pencucian selanjutnya.
Oh ya, untuk mencuci dengan mesin cuci otomatis (fuzzy logic ya istilahnya?) aku belum pernah jadi belum ada pengalaman. Kalo melihat cara kerjanya kayaknya lebih boros air. Bila cucian tidak terlalu banyak menurutku sebaiknya dicuci dengan tangan".
Tentang PERENDAMAN
Tips dari Sitha Puspita:
"Bisa juga ditambahkan bubuk anti bakteri saat merendam dan/atau saat mencucinya, misalnya produk Mothercare Smart Nappy Soak atau Bambino Mio Fresh. Mungkin pakai Tea Tree oil juga bisa, silakan browsing untuk detailnya".
Tips dari Adisty Budiman:
"Fitted diaper dan reusable liner yg ada fleece-nya biasanya tetap aku rendamsih,malahansemalaman, buat ngilangin pesing dan noda. Kalo pocket diaper dandiaper coveryang PUL-laminated memang gak aku rendam karena memang demikian sesuai anjuran kebanyakan produsenclodi, karena katanya bisa merusak atau melemahkan daya waterproofing (kalo minjamistilahnya 'deteriorate')".
*****
Nah, tulisan ini adalah beberapa tips dari Ibu-ibu yang terbiasa menggunakan popok kain. Bisa dilihat, bahwa setiap Ibu punya cara sendiri, tetapi pada dasarnya tetap pada prinsip menggunakan sedikit deterjen, membilas sampai busa hilang, tidak merendam popok terlalu lama sebelum dicuci dan tidak menggunakan setrika setelah popok kering.
Silakan tentukan gaya Anda sendiri. Untuk informasi lebih lanjut atau berbagi pengalaman ber-popok kain ria, gabung di milis popok kain yaaa..
Cheers!
Inne UtomoDetergen Yang AMAN untuk Cloth Diapers
Berikut ini adalah laporan hasil survey deterjen di-pasar yang tidak aman dan yang 'sementara' aman untuk popok kain modern.
Pedoman:Mencari deterjen biodegradable ramah lingkungan yang biasa-biasa sajaTidak mengandung: bleach, enzym, softener, pencerah optik sinar matahari, pencerah warna pakaian
Hasilnya...
Deterjen yang tidak aman:
Rinso Matic 1kg 23450 (mengandung enzym) tidak aman
So Klin Bio matic 1kg Rp 19970 (mengandung enzym) tidak aman
So Klin softener 10970 (mengandung Softener) tidak aman
Deterjen Carefour enzym 1kg Rp 13200 (mengandung enzym) tidak aman
Surf Lime (mengandung Optical Brightener/Oxigen) tidak aman
Surf Putih (mengandung Optical Brightener/Oxigen) tidak aman
Rinso Colour and Care 800gr Rp 11290 (mengandung Optical Brightener) tidak aman
Rinso Molto Ultra Rp 12360 (mengandung Softener dan Enzym) tidak aman
Rinso anti noda(mengandung Enzym) tidak aman
Total Pelangi 900gr Rp 11700 (mengandung Optical Brightener) tidak aman
Total Putih 900gr Rp 9500 (mengandung Optical Brightener dan Softener) tidak aman
B29 Pink powder + softener 800gr RP 11740 (mengandung Softener) tidak aman
Bu Krim 5000 lemon 550gr Rp 4590, (mengandung Optical Brightener) tidak aman
Deterjen yang sementara aman*:Daia Bunga 900gr Rp 9000 (berhadiah mangkok), sementara aman
Daia Lemon 900gr Rp 9000 (berhadiah mangkok) , sementara aman
Attack Clean Maximiser 450gr Rp 8200, sementara aman
Attack Easy 700gr Rp 10890, sementara amanRinso Excel 1kg Rp 19900, sementara amanB29 Water guard 1800gr Rp 18690, sementara amanB29 Rose Rp 10690, sementara aman
Deterjen bubuk carefour 500gr Rp 3450, sementara aman
Viso 900gr Rp 9450, sementara aman
Deterjen BOOM putih 550gr Rp 4790, sementara aman
* Perhatian bahwa pabrik deterjen tidak memberikan info detail kandungan aktif dalam produk mereka dan seringkali merubah komposisi bahan aktif dalam produk mereka setiap saat, sehingga Bunda/Ayah perlu mengecek ulang kandungan aktif pada kemasan deterjen saat membeli.
Sejak kemarin GreenNappy beralih memakai Daia Lemon yang cuma Rp 9000/900gr, berhadiah mangkok pula, bisa buat buka warung baso :) Sebungkus bisa untuk berminggu-minggu/dua bulanan karena satu kali cucian 8-10 popok hanya perlu 1 sendok teh deterjen.
Perhatian bahwa bahan organik bamboo lebih sensitif terhadap bahan kimia seperti bleach dan krim ruam pantat
Note: Ini adalah survey personal, bila ada kesalahan/tambahan data, mohon diinformasikan keindonesia@greennappy.org, agar bisa membantu teman-teman yang lain.
Pedoman:Mencari deterjen biodegradable ramah lingkungan yang biasa-biasa sajaTidak mengandung: bleach, enzym, softener, pencerah optik sinar matahari, pencerah warna pakaian
Hasilnya...
Deterjen yang tidak aman:
Rinso Matic 1kg 23450 (mengandung enzym) tidak aman
So Klin Bio matic 1kg Rp 19970 (mengandung enzym) tidak aman
So Klin softener 10970 (mengandung Softener) tidak aman
Deterjen Carefour enzym 1kg Rp 13200 (mengandung enzym) tidak aman
Surf Lime (mengandung Optical Brightener/Oxigen) tidak aman
Surf Putih (mengandung Optical Brightener/Oxigen) tidak aman
Rinso Colour and Care 800gr Rp 11290 (mengandung Optical Brightener) tidak aman
Rinso Molto Ultra Rp 12360 (mengandung Softener dan Enzym) tidak aman
Rinso anti noda(mengandung Enzym) tidak aman
Total Pelangi 900gr Rp 11700 (mengandung Optical Brightener) tidak aman
Total Putih 900gr Rp 9500 (mengandung Optical Brightener dan Softener) tidak aman
B29 Pink powder + softener 800gr RP 11740 (mengandung Softener) tidak aman
Bu Krim 5000 lemon 550gr Rp 4590, (mengandung Optical Brightener) tidak aman
Deterjen yang sementara aman*:Daia Bunga 900gr Rp 9000 (berhadiah mangkok), sementara aman
Daia Lemon 900gr Rp 9000 (berhadiah mangkok) , sementara aman
Attack Clean Maximiser 450gr Rp 8200, sementara aman
Attack Easy 700gr Rp 10890, sementara amanRinso Excel 1kg Rp 19900, sementara amanB29 Water guard 1800gr Rp 18690, sementara amanB29 Rose Rp 10690, sementara aman
Deterjen bubuk carefour 500gr Rp 3450, sementara aman
Viso 900gr Rp 9450, sementara aman
Deterjen BOOM putih 550gr Rp 4790, sementara aman
* Perhatian bahwa pabrik deterjen tidak memberikan info detail kandungan aktif dalam produk mereka dan seringkali merubah komposisi bahan aktif dalam produk mereka setiap saat, sehingga Bunda/Ayah perlu mengecek ulang kandungan aktif pada kemasan deterjen saat membeli.
Sejak kemarin GreenNappy beralih memakai Daia Lemon yang cuma Rp 9000/900gr, berhadiah mangkok pula, bisa buat buka warung baso :) Sebungkus bisa untuk berminggu-minggu/dua bulanan karena satu kali cucian 8-10 popok hanya perlu 1 sendok teh deterjen.
Perhatian bahwa bahan organik bamboo lebih sensitif terhadap bahan kimia seperti bleach dan krim ruam pantat
Note: Ini adalah survey personal, bila ada kesalahan/tambahan data, mohon diinformasikan keindonesia@greennappy.org, agar bisa membantu teman-teman yang lain.
0 komentar:
Posting Komentar